Kalah di Kandang Sendiri, Inter dipermalukan Bologna dengan Skor 1-2

Inter Milan kalah 1-2 dari Bologna di kandang sendiri pada pertandingan pekan ke-30 Seri A Liga Italia. Walau main di kandangnya di Stadion Giuseppe Meazza, Inter gagal meraih kemenangan akibat come back Bologna, Minggu (05/07/2020).

Inter Milan memiliki peluang gol pertama di menit ke-8 melalui Lautaro Martinez. Namun, sundulan striker asal Argentina yang sekarang dilirik oleh Barcelona itu gagal memanfaatkan umpan Christian Eriksen masih melebar di sisi kiri.

Dibabak ke-2 Bologna berhasil membalikkan keadaan. Sebelumnya, pada babak pertama Bologna sempat membalas serangan Inter di menit ke-17 lewat tendangan Nicola Sansone. Hanya saja, sepakan kaki kanan Sansone dari luar kotak penalti bisa diselamatkan kiper Samir Handanovic.

Dilansir dari CNN Indonesia, tuan rumah akhirnya membobol gawang Bologna lebih dahulu di menit ke-22 melalui kaki Romelu Lukaku. Gol itu bermula dari umpan silang Ashley Yong yang disundul Martinez, namun mengenai tiang gawang. Bola liar yang bergulir di depan gawang jatuh di kaki Lukaku dan langsung disambar menjadi gol.

Berikut ulasan lengkapnya dari CNN Indonesia:

Enam menit kemudian Young berupaya menambah keunggulan Inter. Namun, akselerasi mantan oemain Manchester United itu dari sisi kiri bisa digagalkan kiper Skorupski.

Ricardo Orsolini memiliki kesempatan menyamakan kedudukan di menit ke-38. Tetapi, tendangan kaki kiri Orsolini dari sudut sempit melenceng di sisi kanan gawang lawan.

Bologna harus bermain dengan 10 orang pada menit ke-57 setelah Roberto Soriano dikartu merah karena melanggar Roberto Gagliardini.

Inter mendapat peluang emas menggandakan keunggulan di menit ke-62 lewat penalti Martinez setelah Mitchell Dijks melanggar Antonio Candreva.

Tetapi, tendangan Martinez bisa digagalkan Skorupski. Bola rebound didapat Gagliardini, namun Skorupski kembali mementahkan peluang kedua beruntun Inter itu.

Di menit ke-73 pemain pengganti Musa Juwara mengejutkan lini belakang Inter dengan tendangan keras kaki kirinya yang bisa ditepis Handanovic.

Satu menit setelah percobaan pertama Juwara sukses menyamakan kedudukan untuk Bologna. Di menit ke-74 tendangan kaki kiri Juwara mengubah skor jadi 1-1 meski sempat ditepis Handanovic. Gol Juwara itu tidak lepas dari kesalahan Gagliardini dalam membuang bola.

Gambar: CNN Indonesia

Inter Milan harus bermain dengan 10 orang setelah Alessandro Bastoni mendapat kartu merah usai menerima kartu kuning kedua karena melanggar Musa Juwara.

Sama-sama berkekuatan 10 pemain, Bologna bisa membalikkan kedudukan menjadi 2-1 lewat Musa Barrow di menit ke-80. Usai menerima umpan terobosan Nicolas Dominguez, Barrow melepaskan tembakan first time yang membuat bola meluncur di antara kedua kaki Handanovic.

Tanpa tambahan gol lagi di sisa pertandingan, Bologna menang 2-1 atas Inter.

Susunan Pemain kesebelasan tim:

Inter: Handanovic; D'Ambrosio, De Vrij, Bastoni; Candreva, Gagliardini, Brozovic, Young; Eriksen; Lukaku, Martinez.

Bologna: Skorupski; Tomiyasu, Danilo, Denswil, Dijks; Soriano, Schouten, Dominguez; Orsolini, Barrow, Sansone.


Sumber: CNN Indonesia


Posting Komentar

0 Komentar