Apa Manfaat Periklanan untuk Usaha Bisnis?

Sobat Kepo, saat menjalankan usaha bisnis penting digunakan periklanan. Karena periklanan dapat memperluas jangkauan usaha kita. Apa sih manfaat periklanan untuk usaha bisnis?

Pada dasarnya, tujuan periklanan adalah mengubah atau mempengaruhi sikap-sikap khalayak, dalam hal ini tentunya adalah sikap-sikap konsumen. Munculnya iklan bertujuan untuk memperkenalkan produk maupun jasa pada konsumen sehingga konsumen terprovokasi/terpengaruh.

Semua usaha bisnis sangat membutuhkan periklanan. Bahkan event dan informasi lowongan pekerjaan juga butuh iklan agar informasinya dapat tersampaikan ke mereka yang menjadi targetnya.

Berikut ini manfaat periklanaan menurut buku `Periklanan Promosi Aspek Tambahan Komunikasi Terpadu` yang di tulis oleh Terence A. Shimp (2003):

1. Informing (Memberi Informasi)

Manfaat penting periklanan yang pertama adalah memberi informasi. Dalam kasus ini, periklanan membuat konsumen sadar akan merek-merek baru, mendidik mereka tentang berbagai fitur dan manfaat merek tersebut, serta memfasilitasi bagaimana menciptakan citra merek yang positif.

Periklanan menampilkan peran informasi bernilai lainnya baik untuk merek yang diiklankan maupun konsumennya dengan mengajarkan manfaat-manfaat baru dengan merek-merek yang telah ada.

2. Persuading (Membujuk)

Kemudian, manfaat periklanan berikutnya ialah untuk membujuk. Artinya, iklan yang efektif akan mampu membujuk pelanggan untuk mencoba produk dan jasa yang diiklankan.

Ada dua kategori permintaan yang mampu diperoleh dari hasil periklanan. Pertama, permintaan primer yang mampu menciptakan permintaan bagi keseluruhan kategori produk yang diiklankan. Kemudian, permintaan yang kedua ialah permintaan sekunder yang menciptakan permintaan bagi merek-merek produk tertentu saja.

3. Reminding (Mengingatkan)

Periklanan dapat menjaga merek dari produk yang diiklankan tetap segar dalam ingatan para konsumennya. Perlu digarisbawahi bahwa periklanan yang efektif juga dapat meningkatkan minat konsumen terhadap merek yang sudah ada. Konsumen dapat kembali berbelanja di lapak produk tersebut bila ia merasa puas dengan pelayanan dan kualitas produknya.

4. Adding Value (Memberi Nilai Tambah)

Manfaat penting periklanan yang keempat adalah memberi nilai tambah pada merek dengan mempengaruhi persepsi konsumen. Dalam hal ini, periklanan yang efektif dapat menyebabkan merek dipandang lebih elegan, lebih bergaya, lebih bergengsi, dan bisa lebih unggul dari tawaran pesaing lainnya.

5. Assisting (Mendampingi)

Manfaat terakhir periklanan menurut Terence A. Shimp adalah dapat membantu perwakilan penjualan. Periklanan akan mendampingi dan mengawali proses penjualan produk-produk perusahaan. Melalui proses pendampingan itu, periklanan juga mampu memberikan informasi yang bernilai dan mempunyai prospek, serta kepercayaan penjualan.

Pendampingan, periklanan juga mampu mengurangi upaya, waktu dan biaya iklan yang dikeluarkan. Karena lebih sedikit waktu yang diperlukan untuk menyampaikan informasi tentang keistimewaan dan keuntungan produk.

Sumber: Kite Promoin


Posting Komentar

0 Komentar