Jumlah Orang Kaya di Indonesia Meningkat, Ini 7 Orang Terkaya di Indonesia 2021


Orang terkaya di Indonesia
–Sobat Kepo, kalian tau gak? Meski pandemi memukul mundur perekonomian Indonesia, ini tak membuat kekayaan orang kaya Indonesia berkurang. Bahkan kekayaan orang terkaya di Indonesia semakin bertambah saat pandemi ini. Padahal di sisi lain banyak orang yang kehilangan mata pencariannya. Banyak pula mereka yang terpaksa gulung tikar karena usahanya tak bisa bertahan tergerus pandemi.

Bagaimana hal itu bisa terjadi ya Sobat? Bukannya pandemi membuat kinerja sebagian besar bisnis atau usaha mereka turun? Lalu dimana saja sumber kekayaan orang terkaya tersebut selama ini?

Orang kaya di Indonesia meningkat, fenomena kontras pandemi

Dilansir dari sebuah cuitan seorang Ekonom Senior Indonesia, Faisal Basri menyebut bahwa ini adalah fenomena yang kontras dimana pandemi membuat situasi ekonomi Indonesia merosot hingga resesi, namun di sisi lain jumlah orang kaya dengan kekayaan US$ 1 juta meningkat tajam hingga hampir 62%. Apakah Sobat salah satu dari pemilik kekayaan US$ tersebut? Semoga ya.

Mengapa mereka begitu kaya raya?

Sobat mungkin bingung juga ya, mengapa bisa begitu saking kayanya? Apa sih yang mereka kerjakan? Padahal kita juga bekerja hampir setiap hari. Lalu bedanya apa?

Kebanyakan orang terkaya di Indonesia memiliki perusahaan besar yang menjadi pemain utama di kancah ekonomi nasional. Misalnya pemilik bank swasta besar, agen properti atau real estate, perusahaan multinasional, memiliki pabrik rokok, impor dan ekspor komoditas, dan lain sebagainya. Jadi jangan heran kalau mereka sangat tajir.  

Nah berikut ini Kepoilmu.com merangkum 7 orang terkaya di Indonesia tahun 2021. Siapa saja mereka? Apa saja pekerjaan atau usaha mereka? Simak selengkapnya di bawah ini.

7 Orang Terkaya di Indonesia versi Forbes

Siapa saja orang tersebut? Apakah mereka pejabat? Apakah mereka pengusaha? Sobat Kepo, mari simak deretan taipan penguasa harta di Indonesia berikut di bawah ini.

R. Budi Hartono dan R. Michael Hartono, Orang Terkaya Nomor 1 di Indonesia

Posisi orang terkaya di Indonesia 2021 masih dipegang oleh Hartono bersaudara. Pemilik perusahan produsen rokok terbesar yaitu Djarum dan juga Bank Central Asia (BCA) ini memiliki kekayaan total mencapai 36,2 milliar dollar AS atau sekitar 524 triliyun rupiah.

Selain itu mereka juga memiliki merek elektronik ternama Polytron, memegang saham di game Razer, serta real estate ternama di Jakarta. Hilangnya kendali keluarga Salim atas Bank BCA pada krisis moneter 1998 membuat bank ini diakuisisi oleh Hartono bersaudara, dan membuat mereka semakin bertengger sebagai orang terkaya di Indonesia.

Majalah Forbes menempatkan Budi Hartono di posisi ke 104 dan Michael Hartono di posisi 111 orang terkaya di dunia.

Sri Prakash Lohia

Setelah Hartono bersaudara, posisi kedua dipegang oleh Sri Prakash Lohia. Forbes memperkirakan jumlah harta yang dimiliki oleh pemilik perusahan petrokimia ini mencapai 6,3 milliar dollar AS atau sekitar 91,3 triliun rupiah. Hal ini membuatnya menjadi orang terkaya nomor 460 di dunia.

Sumber kekayaannya didapat dari perusahaan benang pintal yang ia dirikan bersama ayahnya serta perusahaan produsen polyethylene terephthalate (PET), bisnis petrokimia, industri pupuk, bahan baku tekstil, dan lain sebagainya. Wah banyak juga Sob ya.

Prajogo Pangestu

Memiliki kekayaan 5,4 miliar dollar AS  atau sekitar 78,2 triliyun rupiah membuat Prajogo Pangestu  bertengger di posisi ke tiga dan orang terkaya di dunia nomor 550.

Sumber kekayaan utamanya adalah dari Barito Pasific, salah satu bisnis kayu terbesar di Indonesia. Selain itu ia juga memiliki perusahaan petrokimia terintegrasi terbesar di Indonesia. Prajogo merupakan anak seorang pedagang karet yang pada tahun 70-an mulai membangun usaha perkayuannya hingga besar seperti saat ini.

Jerry Ng

Bangkir senior yang mengakuisisi Bank Artos dan mengubahnya menjadi Bank Jago, bank digital pertama di Indonesia ini memiliki kekayaan 4,2 miliar bila dirupiahkan menjadi 60,2 triliyun rupiah.

Mantan direktur utama Bank BTPN ini kini menduduki posisi komisaris di Bank Jago. Hasil kerja kerasnya membuat ia berada di posisi ke-4 dan 734 di dunia.

Chairul Tanjung

Sobat pasti tau kan Trans TV, Trans 7, dan semua bisnis berlabel Trans. Ini semua dipimpin oleh Chairul Tanjung di bawah nama CT Corp. Kerja kerasnya  membuat ia menjadi orang terkaya ke-5 di Indonesia dengan kekayaan 57,9 triliyun rupiah.

Selain memegang franchise Wendy, Versace, Mango dan Jimmy Choo, ia juga memiliki saham maskapai kebanggan bangsa Indonesia, Garuda Indonesia. Chairul Tanjung berada di posisi ke-790 urutan orang terkaya dimuka bumi.

Eddy Kusnaidi Sariaatmadja

Orang terkaya nomor 6 di Indonesia dan 916 di dunia ini memiliki kekayaan 50,7 triliyun rupiah. Kekayaan Eddy dihasilkan dari perusahan media dan teknologi yang dia bangun. Eddy merupakan pendiri Emtek, distributor komputer eksklusif di Indonesia.

Tahir dan Keluarga

Forbes mencatat keluarga Tahir memiliki kekayaan mencapai 3.4 miliar dollar AS atau sekitar 49,2 triliyun rupiah. Ini membuatnya berada di posisi ke-7 terkaya di Indonesia dan 961 di dunia. Tahir merupakan pendiri grup Mayapada. Sumber kekayaaanya berasal dari bisnis perbankan, kesehatan, dan properti mewah bersama keluarganya. Bahkan, ia memiliki properti hingga ke luar negeri melalui perusahaan MYP.

Sobat Kepo, demikian artikel 7 orang terkaya di Indonesia versi majalah Forbes. Semoga dapat menginspirasi sobat Kepo semuanya ya.

Posting Komentar

0 Komentar